Selasa, 30 Juni 2020

Galery Kursus Sablon Kaos Manual Angkatan 129, Sekolah Sablon Bekasi tgl.18 - 19 April 2020

Salam sukses untuk semua sobat sekolah sablon bekasi, tidak terasa sudah 7 tahun Sekolah Sablon Bekasi berjalan sejak tahun 2013 yang lalu sampai sekarang, sudah banyak juga teman-teman yang sukses dalam menjalankan usaha sablon di berbagai daerah dari Aceh hingga Papua, Doa dari Kami semoga dimasa ini usaha sablon teman-teman semua diberi kelancaran, kemudahan, dan Keberkahan dari Tuhan Yang Maha Esa.. Aamiin.

Pertanyaan yang paling sering disampaikan dari calon peserta kursus adalah
"Apakah selama 2 hari kursus sablon dijamin bisa? kami yakinkan, dihari pertama pun sudah bisa nyablon di saat kursus sablon berlangsung, karna kursus sablon disini kami ajak peserta untuk langsung mempraktekkan, dan teori sambil berjalan ketika praktek. Jadi, kalau sekedar bisa umumnya saat itu langsung bisa, tapi untuk tingkatan mahir, tetap butuh proses.. sering kami tekankan kepada setiap peserta untuk slalu mengulang lagi praktek sablon dirumah, yang jadi masalah kalau ga dipraktekkan lagi dirumah.. itu yang bikin kita lupa sama ilmu.

Kemudian biaya kursus sablon disini pun tergolong sangat murah dengan hasil yang didapat, biaya tersebut belum pernah berubah sejak 5 tahun lalu, kenapa kami bilang murah? karna konsultasi masih tetap berjalan kapan saja sampai mahir dan itu Gratis, bayangkan berapa biaya yang teman-teman harus keluarkan untuk konsultasi bisnis? maka dari itu, setiap peserta kursus disini sudah seperti saudara, karna silaturahim masih berjalan terus setelah kursus. dan banyak yang ga kepikiran kalau biaya kursus itu bisa didapat kembali bila selesai kursus sablon langsung cari order minimal 5 lusin, bahkan bisa lebih dari itu.. mudah kan ya..

Bandingkan dengan belajar otodidak, berapa biaya kegagalan yang harus dibayar? berapa waktu yang harus dilewati? dengan mengikuti kursus sablon, teman-teman sudah membeli waktu dan membayar kegagalan yang mungkin lebih besar dari biaya kursus itu sendiri.. maka dari itu, cepat action.. ikut kursus dan cari order, karna bisnis ga akan berjalan kalau tidak dimulai dari sekarang, Pilihan ada pada teman-teman sekalian, salam sukses dari kami..

Oke, mungkin itu saja sedikit penjelasan dari hal yang sering ditanyakan oleh teman-teman calon peserta kursus sablon, berikut kami tampilkan gambaran suasana belajar dalam proses sablon manual Angkatan 129.

sekolah sablon
Hari Pertama Pengenalan tehnik dasar setting pemisahan warna dari jam 8 pagi s/d 12 siang, dilanjutkan dengan Proses Afdruk mulai dari pencampuran obat afdruk, pengolesan ke kain screen, pengeringan, penyinaran hingga penyemprotan. Proses ini sangat penting, karna bagus tidaknya hasil sablon.. selain tehnik gesutan, hasil dari proses afdruk ini sangat mempengaruhi kualitas ketajaman cat sablon yang meresap dari pori-pori screen, jika gambar yang di afdruk tidak rontok merata sesuai gambar, maka hasil sablonnya pun demikian.

kursus sablon
Proses Tehnik Sablon 3 warna masukan menggunakan cat waterbase.

kursus sablon
Pak Willy dari Bogor. 
sekolah sablon
Proses Tehnik Sablon Sparasi CMYK menggunakan cat waterbase.

sekolah sablon
Mas Ari dari Bekasi.

sekolah sablon
Proses Tehnik Sablon Simulated Colour menggunakan cat oilbase. 

kursus sablon
Mas Albert dari Tangerang.

kursus sablon
Hasil Tehnik Sablon Gradasi menggunakan cat Waterbase.

kursus sablon
Proses Tehnik Sablon Sparasi CMYK menggunakan cat waterbase.

sekolah sablon
Hasil Tehnik Sablon Simulated Colour menggunakan cat oilbase.
sekolah sablon
Tehnik hapus afdrukan dari screen, sebagai perawatan agar screen dapat di pakai kembali untuk produksi, proses ini sangat penting, mengingat screen yang layak digunakan kembali adalah screen yang benar-benar bersih dari sisa obat afdruk atau noda cat sablon bekas pemakaian sebelumnya, dan banyak pemula otodidak yang gagal melakukannya sehingga harus membeli screen yang baru.
sekolah sablon

kursus sablon
Oke, itulah beberapa gambaran suasana pelatihan ditempat kami, Selamat Kepada Seluruh Peserta Angkatan-129 Terima Kasih kepada Bang Muhammad dan indra sebagai Praktisi Sablon dari Bekasi.. Semoga ilmunya bermanfaat dan berkembang usaha sablonnya.. 


dan bagi bapak/ibu/saudara/i yang berminat dan belum sempat bergabung dengan kami dapat mendaftarkan utk Jadwal terdekat Selanjutnya 08 - 09 Agustus 2020.


Info & Pendaftaran :
- WA Admin 1 > 0813 8142 4512
- WA Admin 2 > 0821 2597 1587
Follow Instagram @sekolahsablonintercraft
atau datang langsung ke workshop kami di Jl.Lombok III No.134 Perumnas III Aren Jaya, bekasi timur, jawa barat

Untuk Biaya pelatihan ada 2 pilihan :
> 1.200.000,- (tanpa paket alat utk dibawa pulang) umumnya bagi peserta yang sudah punya alat dirumah.

> 1.700.000,- Kursus + (paket alat senilai Rp.500.000,- untuk dibawa pulang) Dengan rincian alat sebagai berikut : screen T61 uk.40x50 (1pc) dengan Knock siku dan sepasang baut tanam, Busa Screen uk.40x50, rakel 33cm, obat afdruk & penghapus afdruk, Cat Extender 1kg, tinta pigment (Merah, Kuning, Biru, Hitam), Solasi Air, Lem meja, penyemprot air, Papan Pucung, serta potongan bahan kaos combed warna putih. alat tersebut dibawa pulang untuk bahan praktek di rumah.